Inilah beberapa oleh-oleh khas Makassar yang bisa menjadi pilihan ketika mau menjalani liburan di Sulawesi Selatan. Rekomendasi terbaik.
Makassar tidak hanya meninggalkan jejak di hati lewat keindahan laut dan kulinernya, tapi juga lewat pilihan oleh-oleh yang bisa kamu bawa pulang.
Mulai dari makanan dengan rasa manis, gurih, sampai yang penuh filosofi, oleh-oleh khas Makassar selalu punya cerita.
Buat kamu yang lagi liburan ke Makassar, Sulawesi Selatan dan bingung mau bawa pulang apa, artikel ini bisa jadi panduan terlengkap.
Pilihannya lengkap, mulai dari camilan legendaris sampai kerajinan tangan yang penuh warna, semuanya bisa jadi pengingat bahwa kamu pernah singgah di kota yang hangat ini.
Yuk, simak 10 rekomendasi oleh-oleh khas Makassar yang nggak cuma enak, tapi juga punya makna tersendiri yang mungkin belum diketahui sebelumnya.
Blog Skorcard menghadirkan panduan lengkap yang dirangkum dari berbagai sumber tepercaya termasuk portal berita ternama dan situs perjalanan.
Pilihan 10 Oleh-oleh Khas Makassar yang Enak Hingga Unik
1. Bannang Bannang
Kue tradisional ini bentuknya mirip benang kusut, tapi rasanya manis dan legit. Salah satu kue oleh-oleh khas Makassar yang penuh makna.
Dibuat dari tepung beras dan gula merah, bannang bannang sering muncul di acara lamaran karena punya filosofi, yaitu hubungan itu nggak harus lurus, yang penting saling terikat.
2. Sirup DHT
Warna merahnya yang mencolok bikin sirup ini mudah dikenali, apalagi kalau kamu pernah makan pisang ijo yang juga merupakan makanan khas Makassar.
Rasanya manis, khas, dan selalu bikin kangen. Cocok diminum dingin saat cuaca lagi panas-panasnya, pas banget buat dibawa pulang.
3. Kacang Sembunyi
Bentuknya kecil-kecil, tetapi bikin kamu ketagihan. Kacang sembunyi adalah cemilan yang dibalut kulit renyah dengan berbagai rasa, mulai dari manis sampai pedas.
Kudapan yang ideal buat menemani kamu kerja, menonton Netflix, atau sekadar nostalgia habis pulang dari Makassar.
4. Kopi Toraja
Kopi ini bukan sekadar minuman, tetapi pengalaman yang tidak biasa. Aromanya punya sentuhan rempah, rasanya dalam dan berkarakter.
Salah satu olahan kopi yang dikenal tidak hanya di Indonesia, tetapi mancanegara. Kebetulan, kopi ini memiliki cita rasa yang khas dan kuat.
Kalau kamu suka kopi yang punya cerita, Kopi Toraja jelas pilihan yang tepat buat oleh-oleh khas Makassar yang elegan.
5. Deppa Tori
Kue kering khas Makassar yang satu ini terbuat dari campuran tepung beras, gula merah, dan wijen. Rasanya mirip kue cucur, tetapi deppa tori memang lebih kering.
Teksturnya renyah, rasanya manis dengan hint smoky dari gula merah. Kue ini paling enak disantap bareng teh hangat atau kopi pada sore hari.
6. Kain Tenun Sengkang
Bukan oleh-oleh biasa, kain tenun ini adalah karya seni. Warnanya mencolok, motifnya punya makna, dan proses pembuatannya masih dilakukan secara tradisional.
Kain tenun di Indonesia memang beragam. Corak, motif, dan teskturnya tidak sama, tergantung dari daerah masing-masing.
Kalau kamu suka fashion dengan sentuhan budaya, ini wajib masuk koper. Hmm, kira-kira kamu mau mengenakannya dalam acara apa nih?
7. Dangke Enrekang
Bayangkan kalau kamu menyantap keju lokal dengan rasa gurih dan tekstur padat, itulah dangke. Terbuat dari susu sapi atau kerbau dan dicetak di tempurung kelapa.
Rasanya khas banget, cocok buat kamu yang suka eksplorasi kuliner unik dari tiap daerah. Hmm, sepertinya jarang banget ya ada olahan keju di Indonesia.
8. Sirup Markisa Malino
Rasanya asam-manis dan segar banget saat diseduh pakai es batu. Sirup ini terbuat dari markisa asli sehingga kaya vitamin C. Selain itu, produk ini bisa tahan lama pada suhu ruangan.
Cocok dibawa pulang buat stok minuman segar di rumah. Wah, bisa mendinginkan suasana hati kamu yang pusing karena masalah rutinitas pekerjaan di kantor.
9. Kerupuk Jintan
Jangan tertipu namanya, ini bukan kerupuk biasa. Camilan ini berbentuk kecil dan renyah, dengan rasa gurih manis yang khas.
Terbuat dari adonan tepung dan jintan hitam, kerupuk ini cocok banget buat teman ngobrol sambil minum kopi atau teh pada sore hari.
10. Aksesoris Unik Makassar
Kalau kamu suka yang lucu-lucu dan punya nilai seni, aksesoris dari Makassar juga tidak boleh dilewatkan begitu saja. Pilihannya banyak, harganya juga bersahabat.
Mulai dari gantungan kapal pinisi sampai kupu-kupu awetan, semua bisa jadi kenang-kenangan estetik dari liburanmu sekaligus buah tangan untuk orang terdekat.
Biar liburanmu makin berkesan, jangan lupa sempatkan mampir ke pusat oleh-oleh. Entah itu jajanan, minuman, atau kerajinan tangan.
Semua suvenir atau cenderamata ini bisa menjadi pengingat bahwa pernah ada satu kota yang meninggalkan rasa dan rindu.
Sebelumnya, ada artikel yang membahas mengenai oleh-oleh khas Balikpapan, Kalimantan Timur yang tidak boleh dilewatkan saat berkunjung ke sini.
Tidak ketinggalan, ada artikel yang mengulas oleh-oleh khas Cirebon, Jawa Barat yang bisa didapatkan ketika mendatangi kota pesisir pantai ini.
Jangan lewatkan berbagai rekomendasi tempat wisata seru yang ada di Indonesia dan luar negeri, bisa kamu temukan di artikel-artikel terbaru di blog Skorcard.
Biar liburan makin praktis dan menguntungkan, gunakan kartu kredit Mayapada Skorcard saat membayar di hotel atau restoran favoritmu. Kumpulkan Skorpoin sebanyak-banyaknya.
Kalau kamu mulai tertarik menjelajahi dunia investasi, blog Skorlife punya banyak pilihan menarik dari emas, saham, reksadana, obligasi, sampai properti.
Dan buat kamu yang sedang mempertimbangkan kredit kendaraan ke bank, termasuk motor atau mobil listrik, pastikan cek skor kredit dulu lewat aplikasi Skorlife.
Leave a Reply