Yuk, temukan berbagai rekomendasi tempat wisata di Jerman yang terkenal. Bahkan, banyak diantaranya memiliki bentuk bangunan atau arsitektur nan ikonik.
Jerman merupakan salah satu negara di Eropa yang kerap menjadi tujuan wisata para wisatawan dari negara lain.
Hal ini disebabkan keunggulan yang dimiliki oleh negara Jerman sehingga menarik perhatian dan minat turis mancanegara, termasuk Indonesia untuk menghabiskan liburan di negara ini.
Kamu sudah tahu belum, negara Jerman terkenal karena apa? Hmm, mungkin masih banyak yang belum tahu ya.
Jerman dikenal sebagai salah satu negara dengan kekuatan ekonomi terbesar di dunia, yang banyak ditopang oleh industri otomotif, manufaktur dan teknologi.
Perekonomian negara ini juga turut mendapat dukungan dari sektor wisata. Selain wisata alam, banyak pula tempat bersejarah di Jerman.
Penasaran apa saja nama tempat wisata paling populer di Jerman? Yuk, cari tahu sebelum berangkat berlibur ke negara ini.
Blog Skorcard mengutip dari berbagai sumber, inilah sejumlah destinasi liburan di Jerman yang menarik dan ikonik.
Tempat Wisata di Jerman yang Terkenal
1. Heidelberg Old City
Heidelberg merupakan salah satu nama kota besar di Jerman yang tidak hancur saat Perang Dunia II. Sementara banyak kota lainnya yang luluh lantai akibat perang.
Bila mengunjungi kamu akan melihat pelbagai bangunan dari universitas tua, Kastil Heidelberger Schloss, dan bangunan cagar budaya lainnya.
Kamu juga bisa merasakan berjalan kaki di pedestrian terpanjang di Eropa serta melihat suasana dari kota tua yang masih lestari.
2. Frauenkirche
Tempat bersejarah di Jerman ini menjadi salah satu rekomendasi yang cocok untuk kamu para umat Kristiani.
Pasalnya, kamu bisa melihat dan merasakan megahnya Frauenkirche yang artinya Gereja Bunda Kita dan telah ada sejak abad ke-11.
Gereja bersejarah ini sempat hancur oleh bom pada Perang Dunia II. Kemudian, pada tahun 1994 hingga 2005 dibangun ulang.
Adapun sisa-sisa puing Frauenkirche dibiarkan dan menjadi monumen antiperang.
3. Rugen Cliffs
Ingin merasakan bagaimana serunya wisata alam di Jerman? Coba deh, kunjungi Rugen Cliffs atau Rugia Island yang berada di antara Pomeranian dan Laut Baltic.
Rugia Island memiliki pantai pasir putih yang memesona dan dihiasi oleh landskap hijau nan asri. Destinasi wisata ini juga banyak berdiri resor mewah dengan arsitektur keren.
4. Lindau
Kota wisata di Jerman selanjutnya yang wajib masuk dalam daftar kunjungan liburan kamu adalah Lindau.
Letaknya berada di tepi Danau Constance dan punya beberapa tempat wisata di Jerman yang terkenal, seperti Lighthouse dan Bavarian Lion Sculpture.
5. Cologne Cathedral
Kalau kamu bertanya apa nama tempat wisata paling populer di Jerman? Maka, salah satunya adalah Cologne Cathedral atau dikenal pula dengan sebutan Katedral Koln.
Sebab, gereja katedral Katolik Roma yang terletak di pusat kota Koln ini memiliki bentuk arsitektur bergaya gothic yang unik.
Menariknya, gereja ini dibangun pada tahun 1248 lalu dan masih berdiri kokoh hingga saat ini.
6. Neuschwanstein
Bangunan apa yang menarik di Jerman? Ada banyak gedung yang terkenal di Jerman, salah satunya yakni Neuschwanstein.
Neuschwanstein merupakan sebuah bangunan kastil tua atau New Swanstone Castle yang telah ada sejak awal abad ke-19.
Kastil tua dengan desain arsitektur bergaya Neo-Romanesque ini berdiri di atas dataran setinggi 800 meter di kaki Pegunungan Alpen.
7. Holstentor
Holstentor yang berarti gerbang Holsten merupakan gerbang besar yang berada di salah satu kota terkenal di Jerman, yakni Lubeck.
Gerbang kota dengan desain arsitektur gothik ini dibangun pada tahun 1464. Wah, banyak bangunan dari masa lalu ya.
Semula Holstentor berfungsi sebagai gerbang kota, tetapi kini digunakan sebagai museum serta telah ditetapkan sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO sejak tahun 1987.
UNESCO merupakan salah satu lembaga di bawah PBB (Perserikatan Bangsa-bangsa) menangani masalah kebudayaan.
8. Brandenburg Gate
Brandenburg Gate adalah bangunan ikonik di Jerman yang kerap dijadikan salah satu tempat wisata terkenal di Berlin, Jerman.
Pasalnya, gerbang Kota Brandenburg ini menjadi salah satu tempat bersejarah di Jerman lantaran menjadi lambang dari penyatuan wilayah Kota Berlin Barat dan Berlin Timur.
9. Sungai Rhine
Destinasi wisata yang tak kalah indahnya dan ikonik di Jerman, yakni Sungai Rhine yang mengalir sepanjang 1036.20 km.
Rhine merupakan sebuah sungai panjang yang melintasi beberapa negara, mulai dari Swiss hingga Belanda.
Hal menarik dari Sungai Rhine adalah pemandangannya yang sangat cantik dan romantis saat malam hari.
10. Danau Eibsee
Tempat mana yang paling banyak dikunjungi orang di Jerman? Salah satu destinasi wisata populer di Jerman adalah Danau Eibsee.
Terletak di kaki Gunung Zugspitze, danau ini memiliki pemandangan air biru dan kehijauannya yang jernih.
Eibsee juga dilingkupi oleh lingkungan berupa hutan pinus dan padang rumput nan asri dan sejuk.
Nah, itulah berbagai tempat wisata di Jerman yang terkenal dan menjadi rekomendasi terbaik untuk kamu datangi saat liburan.
Sebelum pergi jalan-jalan ke luar negeri, baca dulu artikel-artikel terbaru blog Skorcard untuk mendapatkan rekomendasi terbaik.
Yuk, pakai terus kartu kredit Mayapada Skorcard untuk membayar tagihan restoran dan hotel selama kamu melakukan perjalanan wisata.
Eits, sebelum membeli mobil baru melalui kredit lembaga pembiayaan, cek dulu skor kredit dengan aplikasi Skorlife.
Pastikan kamu mendapatkan informasi terbaik mengenai investasi properti dengan membaca artikel terbaru blog Skorlife.
Leave a Reply